Home » » Manfaat Air Rendaman Beras Untuk Kecantikan

Manfaat Air Rendaman Beras Untuk Kecantikan

Posted by tipsandtrick85

Manfaat Air Rendaman Beras Untuk Kecantikan

10 Manfaat Kecantikan dari Air Rendaman Beras

Beras merupakan bahan makanan yang selalu di dapur masyarakat Indonesia. Tidak ada satu hari pun terlewat tanpa kehadiran beras, dalam menu makanan kita. Dan setiap harinya kita menggunakan beras sebagai makanan pokok.

Tetapi selain sebagai makanan, beras juga bermanfaat untuk kecantikan dan kesehatan. Namun bukan dengan cara ditanak dan dibuat menjadi nasi, melainkan digunakan sebagai bahan campuran baik pada jamu atau cara lainnya.

Anda juga perlu tahu, jika air beras yang dihasilkan dari rendaman beras, bisa dimanfaatkan untuk kecantikan. Caranya juga sangat mudah dan tidak membutuhkan biaya tambahan yang mahal. Seperti apa manfaat dan caraya? Simak penjelasannya berikut ini.

Caranya adalah ambil segenggam beras dan rendam dalam air hangat sekitar satu gelas. Dan berikut manfaatnya:

1. Meningkatkan pertumbuhan rambut. Setelah mencuci rambut dengan sampo dan kondisioner, gunakan airberas ini pada rambut dan diamkan selama setengah jam. Lakukan dua kali dalam seminggu.

2. Mengurangi rambut bercabang. Jika Anda ingin menghilangkan rambut bercabang secara alami, ikuti tip ini. Celupkan ujung-ujung rambut Anda dalam semangkuk air beras. Setelah 15 menit, mencuci dengan air mengalir.

3. Meningkatkan tekstur rambut. Manfaat air beras terbaik untuk rambut Anda adalah dapat meningkatkan tekstur rambut Anda. Bagi mereka yang memiliki rambut tipis, bilas rambut dengan air beras tiga kali dalam seminggu untuk hasil terbaik.

4. Menghilangkan ketombe. Ketombe merupakan masalah umum yang mempengaruhi hampir semua orang. Untuk mengurangi produksi ketombe, bilas rambut dengan air beras.

5. Rambut bersinar. Untuk menghasilkan rambut bersinar alami, ikuti tip sederhana ini. Campurkan air beras dan air mawar. Bilas rambut Anda dengan air ini. Setelah selesai, tutup kepala Anda dengan plastik. Setelah 20 menit, dan bilas dengan baik.

6. Menghilangkan kutu. Pati dalam air beras dapat membunuh kutu secar langsung bersama dengan telurnya.

7. Membersihkan noda di wajah. Tambahkan tumbukan kunyit ke dalam air beras, dan cuci wajah dengan air ini secara rutin.

8. Menuntaskan jerawat. Mencuci wajah secara teratur dengan air beras dapat menyelesaikan permasalahan jerawat.

9. Menghilangkan komedo. Sama seperti cara di atas, dengan mencuci secara rutin wajah Anda dengan air beras.

10. Mengurangi keriput. Saat sudut mata mengalami keriput, secepatnya Anda ambil air beras dan basuh wajah Anda. Lalu bilas dengan air bersih.

 

Sumber : bakul.my.id | http://www.boldsky.com

 


0 komentar:

Post a Comment

Popular Posts